STOP PRESS : Kepada Nara Sumber SINARPENA.COM Diharap untuk tidak melayani wartawan kami yang KTA dan Kartu liputan Persnya sudah habis masa berlakunya. Demikian , atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih

Rapat Kerja Bamus Kota Bekasi Resmi Dibuka Ketua Umum H. Abdurahman Nawawi


CISARUA BOGOR, SINAR PENA.COM - Rapat Kerja Badan Musyawarah Kota Bekasi secara resmi dibuka oleh Ketua Umumnya H. Abdurahman Nawawi, didampingi Penasehat Badan musyawarah Bekasi Guntur Wijaya Putra, Ketua & sekjen Bamus bersama pimpinan sidang SC & OC Didig Panjinegara & Suhaemi membuka Rapat Kerja Bamus Sabtu 20/02/2024.


Dalam sambutanya sebelum membuka Rapat Kerja Bamus, Ketua Umum H. Abdurahman Nawawi memaparkan tentang pentingnya soliditas dan komitmen dalam memperjuangkan organisasi Bamus untuk kepentingan Masyarakat Kota Bekasi.

" Dibamus ini kita tidak mementingkan kepentingan pribadi tetapi bagaimana organisasi ini bisa bermanfaat bagi masyarakat kita khususnya di Kota Bekasi," Ujarnya. 


Perjuangan di organisasi  Bamus kata Ketua Umum merupakan usaha yang kompak dan secara berkelanjutan dengan memegang teguh komitmen yang tinggi dalam membesarkan organisasi.


Bamus Kota Bekasi harus bisa bersinergi dengan aparatur pemerintah dalam turut mensukseskan pembangunan, serta dapat membawa aspirasi masyarakat yang berkeadilan.


" Mari kita tingkatkan sinergitas Masyarakat Kota Bekasi dalam menyongsong suksesnya Pilkada tahun 2024  dan juga tetap menjaga kondusifitas wilayah agar pelaksanaannya nanti berjalan dengan aman dan damai," ujarnya.

Sementara itu Sekjen Bamus Kota Bekasi Taufik Irawan SH,MH dalam sambutannya mengajak seluruh anggota dan pengurus semangat memajukan organisasi dengan memegang teguh prinsip Solidaritas dan komitmen yang tinggi.


" Kita berjuang bersama sama membesarkan organisasi yang mana semua tetap menjaga semangat yang tinggi saling sport dan hasilnya pun harus bisa dinikmati oleh seluruh anggota Bamus Kota Bekasi termasuk masyarakat," ujar Taufik Irawan SH,MH.


Diorganisasi kata Taufik Irawan jangan meraih untung sendiri. Tapi bagaimana organisasi bisa bermanfaat dan bisa dirasakan oleh semua anggota Bamus Kota Bekasi dan masyarakat.


" Ibarat kita makan, ya kita makan sama sama. Demikian juga kalo tidak makan ya harus sama sama. Bamus Kota Bekasi bukan untuk siapa siapa melainkan untuk seluruh masyarakat Kota Bekasi dan Bamus Kota Bekasi harus siap mensukseskan sinergitas dan berperan serta dalam pembangunan.," ujarnya.



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama