STOP PRESS : Kepada Nara Sumber SINARPENA.COM Diharap untuk tidak melayani wartawan kami yang KTA dan Kartu liputan Persnya sudah habis masa berlakunya. Demikian , atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih

SDN KEDUNGWARINGIN 01 BOJONGGEDE KABUPATEN BOGOR GELAR PENTAS SENI DAN BUDAYA



(Liputan Akhmad Faisal)

BOJONG GEDE KAB.BOGOR  SINAR PENA.COM - Dalam rangka penerapan  Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), SDN Kedungwaringin 02 Bojonggede Kabupaten Bogor menggelar pentas seni dan budaya yang dimeriahkan dengan tari-tarian daerah dan budaya Nusantara yang diikuti oleh para siswa siswi Sekolah tersebut. 


Siswa siswi mulai dari kelas 1 sampai dengan kelas 6 ikut disertakan guna pengembangan kreatifitas para siswa seperti menyanyikan lagu lagu Nusantara dengan diselingi tari tarian penuh dengan kemeriahan 

Kepala Sekolah SD Negeri Kedung Waringi 01 Bojong Gede Abdul Syukur M.Pd  dalam penjelasannya mengatakan bahwa even pentas ini juga dimeriahkan dengan Market Day.


" Orang tua siswa juga kita libatkan dengan Market Day seperti menjual berbagai jenis kuliner khas daerah Bogor dan sekitarnya dengan maksud agar dapat memperkenalkan jajanan yang sehat khususnya masyarakat di Bojonggede," ujarnya.

Selain itu menurut kepala sekolah hal ini bertujuan untuk mengembangkan potensi daerah, sehingga setelah tidak menjabat sebagai kepala Sekolah nanti dapat meninggalkan hal hal positif dilingkungan SDN Kedung Waringin 01 yang menjadi teladan masyarakat sekitarnya.



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama