STOP PRESS : Kepada Nara Sumber SINARPENA.COM Diharap untuk tidak melayani wartawan kami yang KTA dan Kartu liputan Persnya sudah habis masa berlakunya. Demikian , atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih

Dalam Rapat Koordinasi Terbatas Sosialisasi UU No 18/2017, Bupati Dompu Kader Jaelani Tandatangani MOU Dengan BP2MI.


DOMPU NTB, SINARPENA.COM -  Pemerintah Daerah  Kabupaten Dompu Provinsi Nusa Tenggara Barat melalui  Bupati Dompu, Kader Jaelani secara resmi menandatangani Nota Kesepakatan dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI). Selain Pemda Kab. Dompu, juga Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, Lombok Timur, Blitar dan Kota Ambon di aula KH Abdurrahman Wahid BP2MI Jakarta, Sabtu (18/12/21).

Menurut  Kabid Pelatihan dan Penempatan Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Dompu, M. Nursalam, ST, menjelaskan bahwa terkait  MOU yang ditandatangani Bupati AKJ merupakan tindak lanjut dari penghargaan yang diraih Kabupaten Dompu yang diterima Wakil Bupati H. Syahrul Parsan beberapa waktu lalu yang diserahkan Kepala BP2MI, Benny Ramdhani.

“ Penghargaan Bidang Perlindungan Tenaga Kerja yang diterima Wakil Bupati diberikan BP2MI disebabkan oleh adanya perhatian Pemda terhadap Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) atau Calon Tenaga Kerja Indonesia (CTKI) melalui pengalokasian anggaran untuk pelatihan CPMI/CTKI sebelum ditempatkan keluar negeri,” ujar M.Nursalam, ST.

Dikatakan bahwa Apa yang telah diupayakan Pemda Kabupaten Dompu dengan mengalokasikan anggaran tersebut merupakan amanat dari UU Nomor 18 Tahun 2017 tentang Perlindungan Tenaga Kerja.
Dengan ditandatanganinya MOU antara Bupati Dompu dan BP2MI Pusat, akan diraih manfaat salah satunya Pemda Dompu dapat memperoleh berbagai program dan kegiatan dari BP2MI. 

“ Sebelumnya Pemda Dompu belum mendapat program atau kegiatan yang memadai dari BP2MI Pusat, dengan adanya  MOU tersebut Pemda Dompu bisa mendapatkan program atau kegiatan yang dibiayai BP2MI,” ujarnya.

Diakhir penyampaiannya Nursalam berharap dengan adanya penandatanganan MOU ini perhatian Pemerintah baik Pusat, Provinsi maupun Kabupaten/Kota terhadap Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja baik CTKI maupun CPMI sebagaimana amanat UU Nomor 18 Tahun 2017 meningkat lebih baik lagi. "Mudah-mudahan kedepannya perhatian terhadap CTKI dan CPMI bisa meningkat lebih baik lagi", harapnya.  ( Sumber Kasubag Kopim Setda Dompu/ory)


 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama